Kamis, 30 Oktober 2014

PENTINGNYA SOFTSKILL

Pengertian Softskill


Menurut Kamus wikipedia (2009) mendifinisikan softskill sebagai :
“sociological term relating to person’s emotional quotient, the cluster of personality traits, social graces, communication, language, personal habits, friendliness, and optimism that characterized reletionships with other people.”
Jadi, dapat disimpulkan bahwa softskill adalah perilaku individu yang tidak terlihat wujudnya dan bersifat personal maupun interpersonal yang dapat berkembang dan meningkatkan kualitas diri seseorang.

Softskill atau keterampilan lunak menurut Berthhall (Diknas, 2008) mendefinisikan softskill sebagai :
“personal and interpersonal behaviour that develop and maximize human performance (e.g. coaching, team building, decision making, initiative).” Merupakan tingkah laku personal dan interpersonal yang dapat mengembangkan dan memaksimalkan kinerja manusia (melalui pelatihan, pengembangan kerja sama tim, inisiatif, pengambilan keputusan lainnya.

            Soft skill adalah ketrampilan seseorang dalam berhubungan dengan orang lain (Inter-Personal Skills) dan ketrampilan dalam mengatur dirinya sendiri (Intra-Personal Skills).

            Yang dimaksud softskill intra-personal adalah kemampuan yang di manfaatkan untuk kepentingan diri sendiri. Misalnya, dapat mengendalikan emosi dalam diri,  dapat menerima nasehat orang lain, mampu memanajemen waktu, dan selalu berpikir positif. Itu semua dapat di kategorikan sebagai softskill personal. Kemudian yang dimaksud softskill inter-personal adalah kemampuan yg dimanfaatkan untuk diri sendiri dan orang lain. Contohnya,  kita mampu ber hubungan atau ber interaksi dengan orang lain, bekerja sama dengan kelompok lain, dan lain lain.

Macam-macam Softskill


Sebenarnya penentu kesuksesan seseorang itu lebih disebabkan oleh unsur softskillnya. Berikut adalah macam-macam softskill :

1. Memiliki inisiatif tinggi
2. Kemauan yang kuat
3. Mampu berkomitmen
4. Kreativitas yang tinggi
5. Dapat berkomunikasi dengan baik
6. Berfikir kritis
7. Mandiri
8. Disiplin

Manfaat Softskill

Keberhasilan seseorang dalam bekerja biasanya lebih ditentukan oleh softskillnya yang baik. Manfaat memiliki softskill yang baik adalah :

1. Sebagai promosi kualitas jasa
2. Softskill dapat membangun karakter
3. Membangun kepribadian yang berkualitas
4. Menumbuhkan rasa percaya diri
5. Dapat bersosialisai dalam team
6. Menumbuhkan kepekaan wawasan pemikiran dan kepribadian kita

            Dunia kerja percaya bahwa manusia yang unggul adalah mereka yang tidak hanya memiliki kemahiran hardskill saja tetapi juga baik dalam aspek softskillnya. Dunia pendidikan pun mengungkapkan bahwa berdasarkan penelitian di Harvard University Amerika Serikat ternyata kesuksesan seseorang tidak ditentukan semata-mata oleh pengetahuan dan kemampuan hardskill saja, tetapi lebih oleh kemampuan mengelola diri dan orang lain (soft skill). Penelitian ini mengungkapkan, kesuksesan hanya ditentukan sekitar 20% oleh hardskill dan sisanya 80% oleh softskill.



Referensi:



Rabu, 29 Oktober 2014

WASPADAI ZAT PEWARNA RHODAMIN-B

Apa itu Rhodamin-B ?


                Rhodamin B adalah salah satu zat pewarna sintetis yang biasa digunakan pada industri tekstil dan kertas. Rhodamin B sering digunakan sebagai pewarna makanan karena harganya lebih murah dibanding pewarna makanan yang lain, warna yang dihasilkan lebih menarik daripada  pewarna alami.  Zat ini ditetapkan sebagai zat yang dilarang penggunaannya pada makanan melalui Menteri Kesehatan (Permenkes) No.239/Menkes/Per/V/85. Namun penggunaan Rhodamine dalam makanan masih sering ditemui. Penggunaan zat pewarna ini dilarang di Eropa mulai 1984 karena rhodamin B termasuk  bahan karsinogen (penyebab kanker) yang kuat. Uji toksisitas rhodamin B yang dilakukan terhadap tikus telah membuktikan adanya efek karsinogenik. Percobaan pada binatang menunjukan bahwa zat ini diserap lebih banyak pada saluran pencernaan. Kerusakan pada hati tikus terjadi sebagai akibat pakannya mengandung Rhodamin – B dalam konsentrasi yang tinggi.
                                          
Penggunaan Rhodamin-B


                Rhodamin B digunakan sebagai reagen untuk antimony, bismuth, tantalum, thallium, dan tungsten. Rhodamin B merupakan zat pewarna tekstil, sering digunakan untuk pewarna kapas wol, kertas, sutera, jerami, kulit, bambu, dan dari bahan warna dasar yang mempunyai warna terang sehingga banyak digunakan untuk bahan kertas karbon, bolpoin, minyak/oli, cat dan tinta gambar.
                                                                          
Makanan yang mengandung Rhodamin-B

                Rhodamin B merupakan pewarna sintetis berbentuk serbuk kristal,  berwarna hijau atau ungu kemerahan, tidak berbau, dan dalam larutan akan berwarna merah terang  berpendar/berfluorosensi. Berikut adalah ciri-ciri makanan atau minuman yang mengandung Rhodamin-B :
1.   Warna kelihatan cerah (merah menyala), sehingga tampak menarik. Bila produk pangan dalam bentuk larutan/minuman warna merah berpendar.
2.   Warna tidak pudar akibat pemanasan (akibat digoreng atau direbus).
3.   Ada sedikit rasa pahit (terutama pada sirop atau limun).
4.   Baunya tidak alami sesuai makanannya.
5.   Banyak memberikan titik-titik warna karena tidak homogen (misalnya pada kerupuk, es puter).
6.   Muncul rasa gatal di tenggorokan setelah mengonsumsinya.
7.   Harganya Murah

                Biasanya produk pangan yang banyak dijumpai mengandung rhodamin B tidak mencantumkan kode, label, merek, atau identitas lengkap lainnya. Rhodamin B sering disalahgunakan pada pembuatan kerupuk, terasi, cabe merah giling, agar-agar, aromanis/kembang gula, manisan, sosis, sirup, minuman, cendol, kolang-kaling dan cincau. dan lain-lain.


                Banyaknya produsen pangan yang masih menggunakan rhodamin B pada produknya mungkin dapat disebabkan oleh pengetahuan yang kurang mengenai bahaya  penggunaan  bahan kimia  tersebut pada kesehatan dan  juga karena tingkat kesadaran  masyarakat yang masih rendah.

Nama lain Rhodamin-B

Berikut ini adalah nama-nama lain dari Rhodamin-B
·      Acid Bruliant Pink B
·      ADC Rhodamine B
·      Aizen Rhodamine BH
·      Aizen Rhodamine BHC
·      Akiriku Rhodamine B
·      Briliant Pink B
·      Calcozine Rhodamine BL
·      Calcozine Rhodamine BX
·      Calcozine Rhodamine BXP
·      Cerise Toner
·      [9-(orto-Karboksifenil)-6-(dietilamino)-3H-xantin-3-ylidene] dietil ammonium klorida
·      Cerise Toner X127
·      Certiqual Rhodamine
·      Cogilor Red 321.10
·      Cosmetic Briliant Pink Bluish D conc
·      Edicol Supra Rose B
·      Elcozine rhodamine B
·      Geranium Lake N
·      Hexacol Rhodamine B Extra
·      Rheonine B
·      Symulex Magenta
·      Takaoka Rhodmine B
·      Tetraetilrhodamine

Bahaya mengonsumsi Rhodamin-b

                Menurut WHO, Rhodamin B berbahaya bagi kesehatan manusia karena sifat kimia dan kandungan logam beratnya. Penggunaan Rhodamin B pada makanan dalam waktu yang lama akan  mengakibatkan gangguan fungsi hati maupun kanker. Namun, bila mengonsumsi Rhodamin B dalam jumlah besar maka dalam waktu singkat akan terjadi gejala akut keracunan Rhodamin B. Rhodamin B mengandung senyawa klorin (Cl). Senyawa klorin merupakan senyawa halogen yang berbahaya dan reaktif. Selain itu, rhodamin B memiliki senyawa pengalkilasi (CH3-CH3) yang bersifat radikal sehingga dapat berikatan dengan protein, lemak, dan DNA dalam tubuh. Klorin sendiri pada suhu ruang berbentuk sebagai gas. Sifat dasar klorin sendiri adalah gas beracun yang menimbulkan iritasi sistem pernafasan.

                Bahaya jangka pendek diantaranya adalah mual, muntah, sakit perut, dan tekanan darah rendah. Sedangkan bahaya jangka panjangnya adalah kanker. Tanda-tanda dan gejala akut bila mengonsumsi Rhodamin B :
1.  Jika terhirup dapat menimbulkan iritasi pada saluran pernafasan.
2.  Jika terkena kulit dapat menimbulkan iritasi pada kulit.
3.  Jika terkena mata dapat menimbulkan iritasi pada mata, seperti mata kemerahan, dan timbunan mata atau udem pada kelopak mata.
4.  Jika tertelan, maka senyawa ini akan mencapai kestabilan dalam tubuh dengan cara mengikat senyawa lain dalam tubuh, hal inilah yang bersifat racun bagi tubuh.
5. Bila Rhodamin B tersebut masuk melalui makanan akan mengakibatkan iritasi pada saluran pencernaan dan mengakibatkan urine yang berwarna merah maupun merah muda.
6. Jika terkena bibir dapat menyebabkan bibir akan pecah-pecah, kering, gatal, bahkan kulit bibir terkelupas.

                Perlu dikatakan bahwa bahaya akibat pengonsumsian rhodamin B akan muncul jika zat warna ini dikonsumsi dalam jangka panjang. Tetapi,  perlu diketahui pula bahwa  rhodamin B juga  dapat menimbulkan efek akut jika tertelan sebanyak 500 mg/kg BB.

Referensi

Hamdani, S. 2012. Rhodamin B. http://catatankimia.com/, diakses pada 30 Desember 2012.
NN. 2009. Bahaya Zat Pewarna pada Makanan. http://informasisehat.wordpress.com/, diakses pada 30 Desember 2012.
http://www.academia.edu/6849864/Zat_Pewarna_Berbahaya_Rhodamin_B






Rabu, 08 Oktober 2014

FLOWCHART MENGHITUNG VOLUME LIMAS

Pada bangun ruang dibawah ini diketahui AB = 6cm, BC = 4m, dan TA = 9cm. Jika TA tegak lurus ABC dan <ABC = 60, volume T.ABC = . . . cm3.  
 
Jawab :

LUAS ALAS = ½ . AB . BC . Sin <ABC
                        ½ . 6 . 4 . Sin 60
                        12 . ½ V3
                        6 V3      
             
VOLUME LIMAS =  1/3 . LUAS ALAS . TA
                                 1/3 . 6 V3 . 9
                                 18 V3 cm3.


Keterangan Flowchart :

1. Membaca data untuk diberikan sebagai harga AB limas berharga 6cm.
2. Membaca data berikutnya sebagai harga BC limas berharga 4cm.
3. Membaca data berikutnya sebagai harga TA limas berharga 9cm.
4. Membaca data berikutnya sebagai harga <ABC limas berharga sin60 .
5. Menghitung Luas Alas terlebih dahulu sebagai syarat untuk menghitung Volume Limas. Luas Alas berharga = ½ . 6 . 4 . Sin 60
6. Harga Luas Alas dicetak, tercetak 6 V3      
7. Menghitung Volume Limas. Volume Limas berharga = 1/3 . 6 V3 . 9
8. Volume Limas dicetak, tercetak 18 V3 cm3.

(V3 = akar 3)



  







































Nama             : Uun Ardiyaningrum
Kelas              : 1KA24
NPM              : 1A114962


FLOWCHART MENGHITUNG LUAS SEGI-8

Sebuah segi-8 memiliki panjang jari-jari lingkaran luar 20cm. Luas segi-8 tersebut adalah...
 
LUAS AOB     = ½ . AO . BO . Sin <AOB
                        = ½ . 20 . 20 . Sin 45
                        = ½ . 20 . 20 . ½ V2
                        = 100 V2

LUAS SEGI-8  = 8 . LUAS AOB
                        = 8 . 100 V2
                        = 800 V2







































Keterangan Flowchart :

1. Membaca data untuk diberikan sebagai harga JARI-JARI LINGKARAN LUAR, yaitu berharga 20cm.

2. Membaca data berikutnya sebagai harga SINUS SEGITIGA AOB, yaitu berharga ½ V2 (Sin 45)

3. Menghitung LUAS AOB terlebih dahulu sebagai syarat menghitung luas segi-8. LUAS AOB berharga = ½ * 20 * 20 * ½ V2

4. Harga LUAS AOB dicetak, tercetak 100 V2

5. Menghitung LUAS SEGI-8, berharga = 8 * 100 V2


6. Harga LUAS SEGI-8 dicetak, tercetak 800 V2

(V2 = akar 2)




Nama  : Uun Ardiyaningrum
Kelas  : 1KA24
NPM  : 1A114962

ETIKA DALAM BERMEDIA SOSIAL

Pada zaman era global sekarang ini, berbagai kalangan sudah tak asing lagi dengan sosial media. Entah orang tua, remaja, sampai anak-anak pun sudah memiliki jejaring sosial masing-masing. Seperti apasih sosial media itu? Ya, sosial media tuh seperti facebook, twitter, instagram, path, dan masih banyak lagi. Dengan bermedia sosial kita dapat terhubung dengan orang di sekeliling kita, bahkan orang terjauh pun dapat terkoneksi dengan penggunanya. Jadi bertukar informasi pun dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. Disamping itu dengan registrasinya yang gratis alias tidak dipungut biaya apapun semakin memudahkan penggunanya untuk menggunakan sosial media. Syaratnya adalah kita harus terkoneksi dengan internet saja, mudah kan?



            Semakin maraknya pengguna jejaring sosial kini mulai muncul berbagai masalah. Umumnya media sosial digunakan untuk berkomunikasi antar teman, namun kita mungkin masih sering melihat status, tweet, atau postingan lainnya yang kasar bahkan mencela seseorang. Jejaring sosial yang tidak digunakan dengan baik dapat menimbulkan celaka bagi penggunanya. Mengapa? Karna bermedia sosial kita dapat bebas melakukan apa saja namun kebebasan dalam bersosial media ada batasnya. Selain banyak dampak positif yang kita peroleh dalam bersosial media bukan berarti bahwa tidak ada dampak negatifnya. Berikut ini akan saya sebutkan dampak positif dan negatif bermedia sosial.



Dampak positif.



1. Sebagai media berkomunikasi

Jejaring sosial adalah media komunikasi yang sangat bagus. Selain cepat dan mudah juga dapat digunakan di dalam maupun luar negeri.



2. Sebagai tempat promosi

Bagi anda yang mempunyai usaha, anda dapat mempromosikannya ke dalam jejaring sosial anda, karna saat ini jumlah penggunanya pun sudah banyak sekali. Jadi gunakanlah jejaring sosial anda sebagai tempat mempromosikan produk/jasa anda.



3. Tempat berbagi dan mencari informasi

Banyaknya pengguna jejaring sosial yang memiliki berbagai pekerjaan, hobi, atau kemampuan. Tidak ada salahnya bila anda dapat mencari informasi dengan pekerjaan, hobi, atau kemampuan yang serupa dengan anda di jejaring sosial. Anda juga dapat berbagi informasi dengan teman-teman anda karna hal yang anda bagikan bisa langsung dilihat oleh teman-teman anda di jejaring sosial.



4. Memperluas pertemanan

Dengan jejaring sosial anda dapat mencari teman lama anda yang sudah lama tidak bertemu, cukup mengetikkan namanya saja di kolom pencarian maka anda sudah dapat menemukan mana teman yang anda cari. Anda juga dapat berkenalan dengan orang-orang baru.



Dampak negatif.



1. Biasanya seorang pelajar menjadi pemalas

Jejaring sosial juga dapat membuat seseorang kecanduan, termasuk pelajar. Tidak sedikit pelajar menjadi pemalas karena keinginannya untuk terus menerus menggunakan jejaring sosial miliknya.



2. Banyaknya kasus penipuan

Kasus penipuan melalui jejaring sosial sudah tidak asing lagi di telinga kita. Banyak korban yang mengalami hal tersebut, salah satu contohnya ialah penipuan jual beli online.



3. Bahaya kejahatan

Banyaknya pengguna jejaring sosial tidak berarti bahwa setiap orang dapat menjadi teman anda. Menurut saya, tidak semua pengguna jejaring sosial adalah orang yang dapat dipercaya. Kini penculikan karna melakukan pertemuan dengan pengguna jejaring sosial lain semakin marak terjadi di sekitar kita.



Selain itu, ada hal lain yang patut diperhatikan yaitu bagaimana kita beretika dalam menggunakan jejaring sosial ?



1. Tidak menuliskan kata-kata yang mengarah pada penghinaan ataupun pelecehan terhadap seseorang atau lembaga/institusi. Bersikap sopan dan santun dalam berbahasa agar memberikan kenyamanan bagi yang membacanya.



2. Tidak mengupload gambar ataupun video yang memiliki unsur pornografi, kekerasan, dll karena hal-hal berikut dianggap Tidak Layak Untuk di Bagikan.



3. Tidak melakukan tindakan plagiat / meng-copy tulisan pengguna lain tanpa izin. Cobalah untuk saling menghargai dan menghormati.



4. Menggunakan tulisan yang mudah dipahami, dibaca, dan tidak menggunakan tulisan yang pemilihan katanya tidak tepat.



5. Tidak melakukan tindakan meng-hacking akun pengguna lain.



6. Batasi membagikan informasi tentang kehidupan pribadi. Walaupun kita memiliki kebebasan bukan berarti kita bebas mengungkapkan segala yang kita rasakan di sosial media. Karna tidak baik bila semua orang tahu permasalahan yang sedang kita hadapi. Lebih baik simpan saja hal sensitif untuk diri sendiri dan tidak perlu semua teman di sosial media mengetahuinya.



7. Saat pendaftaran harus memberikan data diri dengan benar.



Itulah beberapa dampak negatif dan positif, serta etika dalam bermedia sosial. Mungkin masih banyak lagi dampak dan etika bermedia sosial yang belum saya sebutkan. Mohon maaf apabila ada kekurangan pada postingan saya kali ini. Semoga bermanfaat.



Referensi :
http://opsleboutzs.wordpress.com/2013/01/15/kode-etik-terkait-penggunaan-social-media/